Perbedaan AI , ML , DL

 AI = Artificial Intelligence

ML = Machine Learning

DL = Deep Learning


Perbedaan machine learning dan deep learning terletak pada aspek cakupan, data, tujuan, pemrosesan, intervensi manusia, dan kebutuhan komputasi. Deep learning termasuk bagian dari machine learning, di mana deep learning menggunakan algoritma yang meniru cara kerja manusia yaitu jaringan syaraf tiruan atau artificial neural network dan turunannya.


Perbedaan machine learning dan deep learning

Ditilik dari pengertiannya, Machine learning merupakan cabang aplikasi dari Artificial Intelligence dengan fokus pada pengembangan sebuah sistem yang mampu belajar sendiri tanpa harus berulang kali di program oleh manusia.

Sedangkan Deep learning termasuk bagian dari machine learning. Deep Learning adalah salah satu metode dari machine learning menggunakan algoritma yang meniru cara kerja manusia yaitu jaringan syaraf tiruan atau artificial neural network dan turunannya.

Sama halnya dengan cara manusia belajar dari pengalaman-pengalaman, algoritma deep learning akan “belajar” berulang kali untuk meningkatkan akurasi hasilnya.

Perbedaan Machine Learning dan Artificial Intelligence

Artificial Intelligence (AI) dapat diartikan secara harfiah sebagai kecerdasan buatan. Artificial Intelligence merupakan bidang dalam ilmu komputer yang bertujuan untuk membuat komputer atau mesin yang mampu bertindak dengan kecerdasan, seperti manusia.

Meskipun sekilas mirip, terdapat perbedaan antara machine learning dan AI.

Machine learning merupakan bagian dari Artificial Intelligence yang berfokus membuat sistem yang mampu belajar dari data-data yang didapatkannya, tanpa campur tangan pemrograman manusia terus menerus.

Dengan demikian, perbedaan mendasar antara Machine Learning dan Artificial Intelligence adalah:

Artificial Intellegence adalah konsep lebih luas, di mana mesin (atau komputer) dapat melakukan tugas dengan cara yang “intelegent” atau menyerupai manusia

Sedangkan, Machine Learning adalah bagian dari AI yang didasarkan pada gagasan bahwa mesin dapat akses ke data, mempelajarinya, dan mengambil keputusan secara mandiri.



Komentar

Postingan populer dari blog ini

Apa itu Adobe After Effects ?

Apa itu Adobe Lightroom ?

Apa itu Filezilla